Legislator DKI Kevin Wu Sesalkan Pungli Ormas di Taman Blok M

Anggota Komisi A DPRD Jakarta, Kevin Wu 

Seputar Publik Jakarta – Heboh, dugaan pungli yang dilakukan ormas Pemuda Pancasila (PP) di Taman Literasi Martha C Tiahahu Blok M, Jakarta Selatan beberapa waktu lalu, mendapat mendapat penyesalan Legislator DKI Jakarta.

Anggota Komisi A DPRD DKI Jakarta, Kevin Wu mengatakan, taman tersebut merupakan ruang publik. Seharusnya, masyarakat bebas menggunakannya termasuk untuk membuat konten.

“Tidak sepatutnya mereka dibatasi dan diintimidasi, apalagi oleh pihak yang bukan pengelola tempat tersebut, Kami menyayangkan hal ini terjadi sebab meresahkan masyarakat,” sesalnya.

Politisi PSI ini pun mengapresiasi respon cepat PT ITJ, selaku pengelola resmi Taman Literasi di Blok M yang langsung membuat pernyataan tegas bahwa dalam mengelola taman tersebut mereka tidak terafiliasi dengan lembaga atau organisasi apa pun.

“Kami mengapresiasi pihak pengelola telah mengedepankan kepentingan umum dengan menanggapi insiden tersebut secara tegas,” ucapnya.

Jadi hal ini bisa memberikan kepastian kepada masyarakat yang merasa resah ruang publiknya diganggu oleh pihak-pihak yang tidak bertanggungjawab, tambahnya.

Kevin berharap pemerintah dapat mencegah insiden-insiden seperti itu terjadi di kemudian hari dengan melakukan tindakan preventif agar kejadian ini tidak terulang.

Salah satunya, menurut Kevin, dengan penambahan Closed Circuit Television (CCTV) di beberapa sudut penting.

“Selain untuk pengawasan, adanya CCTV juga membuat orang berpikir dua kali sebelum melakukan tindakan yang dapat merugikan orang lain,” pungkas Kevin.

(AZ)

Tulis Komentar