Seputar Publik / Megapolitan

Resmi Jadi Wali Kota Bekasi, Tri Adhianto Akan Rangkul Elemen Yang Berseberangan Saat Pilkada

Wali Kota Bekasi Periode 2025 - 2030 Tri Adhianto. Wali Kota Bekasi Periode 2025 - 2030 Tri Adhianto.

Seputar Publik Kota Bekasi  - Tri Adhianto dan Abdul Harris Bobihoe resmi menjabat Wali Kota dan Wakil Wali Kota Bekasi Periode 2025-2030 usai dilantik Presiden Prabowo di Istana Negara, Kamis (20/2/2025).

Selanjutnya usai pelantikan dilakukan serah terima jabatan (sertijab) dari Pj Wali Kota Bekasi Gani Muhamad kepada Wali Kota Bekasi yang baru Tri Adhianto di Pemkot Bekasi.

Usai sertijab Tri Adhianto menghadiri Rapat Paripurna DPRD Kota Bekasi di gedung DPRD Kota Bekasi. Dalam rapat paripurna yang dipimpin Ketua DPRD Kota Bekasi Sardi Effendi, Tri Adhianto menyampaikan Pidato pertamanya sebagai Wali Kota Bekasi.

Dalam pidatonya itu, Tri Adhianto menyampaikan akan langsung bertugas menjalankan program 100 harinya dengan terlebih dahulu menciptakan "Zero Komplain" untuk warga kota Bekasi yakni, menyatukan seluruh elemen masyarakat yang sempat terpecah atau saling berseberangan saat Pilkada.

Selanjutnya menyampaikan visi dan misi kepemimpinannya serta arah kebijakan yang akan diambil dalam membangun Kota Bekasi ke depan. Visi misi yang disampaikannya tersebut sebagaimana pernah disampaikannya pada kampanye Pilkada serentak Tahun 2024,

Tulis Komentar

Komentar